Kamis 20 Apr 2023 13:32 WIB

Exit Tol KM 149 Gedebage Dibuka Hari Ini Jelang Lebaran 1444 Hijriah

Kendaraan yang dapat melintas di exit tol KM 149 hanya kendaraan kecil.

Rep: M Fauzi Ridwan/ Red: Agus Yulianto
Foto udara gerbang keluar Jalan Tol Purbaleunyi di KM 149, Gedebage, Kota Bandung.
Foto: ABDAN SYAKURA/REPUBLIKA
Foto udara gerbang keluar Jalan Tol Purbaleunyi di KM 149, Gedebage, Kota Bandung.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Polisi memastikan gerbang keluar tol kilometer 149 Gedebage, Kota Bandung telah dibuka terhitung Kamis (20/4/2023) menjelang Lebaran 1444 Hijriah hingga tanggal 19 Mei. Pembukaan gerbang keluar tol berlaku sejak pukul 07.00 WIB hingga pukul 17.00 WIB.

"Betul mulai hari ini, 20 April sampai 19 Mei kilometer 149 sudah dibuka dari jam 07.00 WIB sampai jam 17.00 WIB," ujar Kapolsek Gedebage Kompol Kurnia saat dihubungi, Kamis (20/4/2023).

Kondisi terkini, dia mengatakan, kendaraan dari arah Jakarta yang masuk ke exit tol kilometer 149 belum terlalu banyak. Kendaraan yang dapat melintas hanya kendaraan kecil.

"Dari pagi diperkirakan ada 50-60 kendaraan dari arah Jakarta ke exit tol kilometer 149," katanya.

Kapolsek mengatakan, tujuan pembukaan exit tol kilometer 149 untuk mencegah kemacetan apabila di gerbang keluar tol Cileunyi terjadi kepadatan. Namun, apabila kondisi di gerbang keluar tol Cileunyi lancar, exit tol Gedebage masih tetap dibuka.

"Tujuannya untuk memecah apabila (gerbang tol) Cileunyi macet dialihkan kesitu, Cileunyi tidak macet tetap dibuka antisipasi," katanya.

Dia mengatakan, petugas berjaga di lokasi mulai dari Polda Jabar, Polrestabes Bandung dan polsek di pintu gerbang keluar tol kilometer 149.

Sebelumnya, pemudik yang melintasi Nagreg, Kabupaten Bandung diprediksi mencapai 100 ribu kendaraan pada H-3 Lebaran 1444 Hijriah atau Rabu (19/4/2023). Peningkatan pemudik di jalur Nagreg tahun ini dibandingkan tahun 2022 sekitar 30 persen.

Bupati Bandung Dadang Supriatna mengatakan, peningkatan arus kendaraan mudik di jalur Nagreg tahun 2023 mencapai 30 persen dibandingkan tahun 2022 lalu. Terdapat 26 titik pos pelayanan yang disiapkan untuk mengamankan arus mudik.

"Semoga bisa berjalan dengan baik dan lancar. Kurang lebih 30 persen kenaikan dibandingkan tahun sebelumnya," ujarnya di Pos Pelayanan Cikaledong, Nagreg, Kabupaten Bandung, Rabu (19/4/2023).

Dia memperkirakan, H-3 malam arus kendaraan pemudik melintasi Nagreg bisa mencapai 100 ribu kendaraan. Selain itu, Dadang memperkirakan, puncak arus mudik akan terjadi pada H-2 Lebaran 1444 Hijriah.

 

Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement