Kamis 06 Jul 2023 07:06 WIB

Ini Daftar Stadion di Indonesia yang Berpeluang Jadi Arena Piala Dunia U-17

Salah satu infrastruktur utama yang harus disiapkan untuk ajang ini adalah stadion.

Delegasi FIFA mengukur jalan saat meninjau Stadion Si Jalak Harupat di Kutawaringin, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
Foto:

3. Stadion Patriot Candrabagha Bekasi

Stadion Patriot Candrabagha pernah menjadi tuan rumah timnas saat menantang Vietnam pada pertandingan fase grup Piala AFF U-19 pada 2022. Selain itu Stadion Patriot Candrabagha relatif mudah dijangkau dengan menggunakan bus, dan jalan di sekitar stadion itu cukup lebar. Stadion itu juga kerap digunakan Persija sebagai kandang saat mereka tidak dapat bermain di Jakarta.

Sayangnya citra stadion itu belakangan ini sedang buruk setelah mengalami mati listrik ketika menjadi tempat berlangsungnya pertandingan Persija melawan Ratchaburi akhir Juni lalu.

4. Stadion Pakansari Bogor

Stadion Pakansari di Bogor sudah beberapa kali menggelar pertandingan internasional. Di sana pernah diselenggarakan final Piala AFF 2016, final Asian Games 2018, serta pertandingan FIFA Match Day Indonesia melawan Curacao pada 2022.

Tetapi belakangan diketahui bahwa stadion itu sedang mengalami renovasi oleh Pemerintah Kabupaten Bogor dan diperkirakan baru dapat digunakan pada akhir 2023. Klub Liga 1 yang biasa bermarkas di sana, Persikabo, pun pada paruh pertama kompetisi musim 2023/2024 tidak dapat menggunakan stadion tersebut dan harus mengungsi ke Stadion Wibawa Mukti.

5. Stadion Gelora Bandung Lautan Api

Stadion yang merupakan markas Persib Bandung ini telah berpengalaman menggelar pertandingan internasional, seperti terakhir saat menjadi kandang Indonesia ketika melakukan FIFA Match Day melawan Curacao pada September 2022 silam.

Sayangnya stadion ini mengalami masalah akses transportasi yang terbatas. Selain jalan tol, jalan-jalan alternatif menuju stadion ini tergolong kecil, dan akan menimbulkan kemacetan panjang saat hari pertandingan.

6. Stadion Jatidiri Semarang

Stadion yang merupakan markas PSIS Semarang ini baru selesai direnovasi secara bertahap pada Januari 2023. Renovasi terkini yang dimulai sejak 2016 itu telah mengubah Stadion Jatidiri menjadi bernuansa modern, termasuk dengan penerapan sistem single seat pada kursi penonton.

 

Walaupun demikian, Stadion Jatidiri tercatat belum pernah menjadi tempat berlangsungnya pertandingan internasional. Maka mungkin stadion itu masih memerlukan sertifikat kelayakan dari AFC dan FIFA untuk dapat menyelenggarakan pertandingan level tim nasional.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement