Rabu 28 Aug 2024 13:05 WIB

Hari Kedua Pendaftaran Pilgub Jabar, Belum Ada Calon yang akan Daftar

Masih ada dua partai lagi yang akan datang tapi belum mengajukan permohonan

Rep: Muhammad Fauzi Ridwan/ Red: Arie Lukihardianti
Ketua KPU Provinsi Jawa Barat Ummi Wahyuni menyampaikan sambutan saat menerima pendaftaran para calon gubernur dan wakil gubernur Jabar 2024 di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jabar, Jalan Garut, Kota Bandung, Selasa (27/8/2024). KPU Jabar sudah membuka pendaftaran pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jabar mulai 27-29 Agustus 2024.
Foto: Edi Yusuf
Ketua KPU Provinsi Jawa Barat Ummi Wahyuni menyampaikan sambutan saat menerima pendaftaran para calon gubernur dan wakil gubernur Jabar 2024 di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jabar, Jalan Garut, Kota Bandung, Selasa (27/8/2024). KPU Jabar sudah membuka pendaftaran pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jabar mulai 27-29 Agustus 2024.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG--Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Barat (Jabar) mengungkapkan belum ada pasangan bakal calon yang akan mendaftarkan diri di pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Barat pada hari kedua pendaftaran pilkada, Rabu (28/8/2024). Namun begitu, pihaknya menerima informasi lisan bahwa terdapat dua partai yaitu PDIP dan PKS yang akan mendaftarkan bakal calon.

"Kemarin kita menerima satu calon dan hari ini kita belum menerima konfirmasi kehadiran untuk mendaftarkan diri," ujar Ketua KPU Jawa Barat Ummi Wahyuni, Rabu (28/8/2024).

Baca Juga

Namun begitu, kata Ummi, Selasa (27/8/2024) malam telah mendapatkan informasi bahwa terdapat dua partai yang akan datang untuk mendaftarkan diri pasangan calon. "Secara lisan tadi malam masih ada dua partai lagi yang akan datang cuma kami belum menerima permohonan secara resmi. Baru dari Partai PDIP dan PKS," kata Ummi.

Ummi mengatakan pendaftaran bakal calon pada pilgub Jabar berlangsung hingga Kamis (29/8/2024) pukul 23.59 WIB. Pihaknya sudah memberitahukan kepada partai untuk tidak datang mendaftar di penghujung waktu terakhir pendaftaran. "Kita mengusulkan untuk datangnya tidak bentrok," katanya.

Menurut Ummi, pihaknya menargetkan masa pendaftaran peserta Pilgub Jabar berlangsung selama tiga hari. Pihaknya pun, meminta peserta agar tidak mendaftar bersamaan karena berkaitan dengan pengamanan. Setelah masa pendaftaran selesai, ia mengatakan dilakukan pemeriksaan kesehatan kepada bakal calon di Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung.

Sebelumnya, bakal calon Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi dan Bakal calon Wakil Gubernur Jawa Barat Erwan Setiawan resmi mendaftarkan diri pada pemilihan Gubernur Jawa Barat ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Barat, Selasa (27/8/2024). Mereka diusung Partai Gerindra, Partai Golkar, Partai Demokrat, PSI, PAN dan partai non parlemen.

Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan bertolak dari Stadion Sidolig menuju kantor KPU Jabar, Selasa (27/8/2024) sekitar pukul 15.00 WIB dengan berjalan kaki. Mereka diiringi oleh berbagai kesenian tradisional dari berbagai daerah di wilayah Jawa Barat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement