REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI--Upaya mendukung energi hijau atau energi terbarukan terus dilakukan di Kota Sukabumi. Salah satunya dengan menyediakan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) yang ditempatkan di Balai Kota Sukabumi.
Peresmian sarana tersebut dilakukan pada 17 Agustus 2023 lalu yang dihadiri Unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Manajer PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Sukabumi, Wardi Hadi menyampaikan dengan diresmikannya SPKLU di Balai Kota, maka hingga saat ini telah tersedia enam SPKLU diwilayah Sukabumi.
'' Penyedian SPKLU ini merupakan salah satu upaya penggunaan energi hijau sesuai dengan arahan dari pemerintah pusat,'' ujar Wardi. Hal ini ditandai dengan hadirnya SPKLU di pusat pemerintahan Kota Sukabumi.
Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi menerangkan, sesuai dengan pidato Presiden pada Sidang MPR, DPR dan DPD RI pada 16 Agustus 2023, transisi penggunaan energi baru dan terbarukan menjadi fokus pemerintah. '' Ke depannya keberadaan SPKLU merupakan salah satu upaya penerapan transisi tersebut,'' katanya.
Salah satu amanat dari pemerintah terang Fahmi, bagaiman mengedepankan energi baru dan terbarukan. Di antaranya identik dengan bagaimana memasifkan kendaraan listrik.
Hadirnya SPKLU di Balai Kota Sukabumi lanjut Fahmi, merupakan salah satu bentuk dukungan pemkot terhadap transisi energi tersebut. Apalagi, Balai Kota Sukabumi adalah kantor pemerintahan pertama di Jawa Barat yang memiliki fasilitas pengisian ulang bagi kendaraan listrik.
Sehingga ungkap Fahmi, sebagai bentuk dukungan dan partisipasi Pemerintah Kota Sukabumi diresmikan di SPKLU di Pemda. Istimewanya di Jawa Barat menjadi satu-satunya pemda yang memiliki SPKLU adalah di Kota Sukabumi.