REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto menerjunkan personel Tim Tangkas untuk patroli keliling Kota Bogor setiap hari, untuk memastikan Kota Bogor tertib. Dua hal yang menjadi fokus Tim Tangkas ialah ketertiban dan masalah sosial.
Bima Arya mengatakan, tim tangkas ini merupakan langkah membangun sistem. Setiap hari, Tim Tangkas akan patroli dan disiarkan langsung melalui akun Instagram @timtangkas_kotabogor untuk menyampaikan laporannya.
“Tim Tangkas ini konsepnya sehari dua kali, harus selalu live Instagram, harus selalu report di Instagram, warga bisa memberikan masukan, dan saya cek progresnya. Setiap selesai turun harus selalu report berapa titik yang ditertibkan. Langkah-langkahnya apa,” kata Bima Arya kepada wartawan, Jumat (20/10/2023).
Dia menyebutkan, Tim Tangkas ini terdiri atas gabungan beberapa dinas dan dipimpin oleh Satpol PP Kota Bogor. Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor pun telah menganggarkan makanan, minuman, dan mobil khusus operasional Tim Tangkas.
Bima Arya menegaskan, fokus pertama dari Tim Tangkas ialah ketertiban. Tim Tangkas tidak boleh membiarkan kesemrawutan, parkir liar, tempat sampah yang tidak terangkut, hingga sampah visual.
Fokus kedua, sambung dia, yakni masalah sosial. Terutama jika ada potensi orang dengan gangguan jiwa (ODGJ), atau penyandang masalah kesejahteraan sosial (PMKS) lain.
“Jadi keamanan, kenyamanan, ketertiban, dan masalah sosial,” ujarnya.
Di samping itu, menurut Bima Arya, keberadaan Tim Tangkas ini bisa memastikan Kota Bogor tetap tertib meskipun ia sudah tidak menjabat menjadi Wali Kota Bogor. Ia berharap tim ini tidak mundur dan terus bergerak di Kota Bogor.
“Nanti kalau Tim Tangkas ini nggak kelihatan lagi, warga bisa protes. Silakan. Warga nanti pertanyakan kepada Pj Wali Kotanya. ‘Mana Tim Tangkas yang dibentuk oleh Bima Arya?’,” kata dia.
Dia menambahkan, Tim Tangkas ini sempat diluncurkan dan kini diaktivasi dengan konsep, personel, anggaran, dan Standar Operasional Prosedur (SOP) baru. Selain menerima aduan dari SiBadra dan CCTV se-Kota Bogor, Tim Tangkas juga bisa menerima aduan warga melalui komentar di Instagram.
“Seminggu ini sudah aktif. Tapi akan saya rutin setiap minggu pasti akan saya cek,” ucapnya.