Selasa 14 Nov 2023 22:41 WIB

Tingkatkan Sinergi, Pimpinan DPRD Jabar akan Gelar Pertemuan Rutin dengan PJ Gubernur

Pj Gubernur Jabar ungkap pertemuan dengan DPRD Jabar ungkap banyak hal

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Komisi III DPRD Jawa Barat mendukung rencana Penjabat (Pj) Gubernur Jabar Bey Triadi Machmudin yang akan melakukan monitoring dan evaluasi kinerja Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) secara rutin.
Foto: DPRD Jabar
Komisi III DPRD Jawa Barat mendukung rencana Penjabat (Pj) Gubernur Jabar Bey Triadi Machmudin yang akan melakukan monitoring dan evaluasi kinerja Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) secara rutin.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin menggelar pertemuan dengan Pimpinan dan Alat Kelangkaan Dewan (AKD) DPRD Provinsi Jabar di Gedung Pakuan, Kota Bandung, belum lama ini. Pertemuan dalam suasana kebersamaan tersebut direncanakan akan digelar kontinu. 

Sejumlah pimpinan DPRD Jabar yang hadir, yakni Ketua DPRD Jabar Taufik Hidayat, kemudian Wakil Ketua DPRD Jabar Achmad Ru'yat, Ineu Purwadewi Sundari, Oleh Soleh, dan Ade Ginanjar. 

Hadir pula AKD, yaitu Ketua Komisi I sampai V, para Ketua Fraksi, Ketua Kehormatan DPRD, dan Ketua Pembentukan Perda DPRD Jabar. Beberapa Kepala Perangkat Daerah pun turut hadir mendampingi Bey pada pertemuan ini. 

Pertemuan dengan para wakil rakyat Jabar kali ini menjadi momen membahas sejumlah lini pembangunan. Misalnya, soal persampahan, transportasi publik, pendidikan, parkir liar hingga kelangsungan program-program pembangunan Jabar ke depan. 

"Semua mengeluh (soal persampahan)," ujar Bey. 

Karena itu, menurut Bey, darurat persampahan kali ini harus menjadi titik balik pengelolaan sampah yang lebih baik seperti sering diungkapnya bahwa pengolahan sampah harus dimulai dari hulu, terutama pemilahan sampah organik. 

Pengelolaan sampah secara modern dan memanfaatkan teknologi juga mendesak. Sejalan dengan itu, pembangunan proyek strategis terkait pengelolaan sampah perlu terus didorong seperti pembangunan Tempat Pengolahan dan Pemprosesan Akhir Sampah (TPPAS) Legok Nangka di Kabupaten Bandung. 

"Jadi hari ini kami Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat mengundang DPRD, seluruh Pimpinan, Ketua Komisi dan Ketua Fraksi, silaturahmi, dan ada beberapa pembahasan seperti masalah persampahan, transportasi publik, juga kita bicara netralitas dalam pemilu," kata Bey Machmudin saat ditanya usai pertemuan. 

Soal Pemilihan Umum 2024, kata Bey, yang terpenting berjalan aman, damai, dan lancar serta jaminan bahwa Aparatur Sipil Negara (ASN) netral. Bey berharap pertemuan serupa akan dilaksakan secara kontinu sehingga hadir sinergi dalam pembangunan daerah Provinsi Jawa Barat. 

Apalagi menurutnya, pertemuan berlangsung santai dan informal menghadirkan suasana cair dan akrab sehingga seperti pada pertemuan kali ini, eksekutif dan legislatif dapat berdiskusi dalam suasana kebersamaan. 

Sementara itu Ketua DPRD Jabar Taufik Hidayat mengapresiasi Penjabat Gubernur Bey Machmudin yang sudah memfasilitasi pertemuan kali ini. "Ini agenda silaturahmi, terima kasih. Pertemuan ini bincang santai mempererat kebersamaan," kata Taufik.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement