Jumat 14 Jun 2024 16:22 WIB

Sambut HUT Bhayangkara 2024, Polres Indramayu Bagikan 3 Ribu Paket Sembako

Bantuan paket sembako bisa meringankan masyarakat memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Arie Lukihardianti
Kapolres Indramayu, AKBP M Fahri Siregar, menyerahkan bantuan paket sembako kepada masyarakat, Jumat (14/6/2024).
Foto: Dok Humas Polres Indramayu
Kapolres Indramayu, AKBP M Fahri Siregar, menyerahkan bantuan paket sembako kepada masyarakat, Jumat (14/6/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, INDRAMAYU – Polres Indramayu membagikan ribuan paket sembako bagi masyarakat yang membutuhkan, Jumat (14/6/2024). Selain bentuk kepedulian kepada masyarakat, kegiatan itu juga dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke-78 Tahun 2024.

Kapolres Indramayu, AKBP M Fahri Siregar, turun langsung membagikan paket sembako itu kepada masyarakat. Langkah itu juga diikuti oleh anggotanya yang telah dibentuk ke dalam beberapa tim dan disebar ke berbagai titik lokasi yang telah ditentukan sebelumnya.

Baca Juga

Fahri mengatakan, ada 3 ribu paket sembako yang dibagikan kepada masyarakat. Adapun paket sembako itu di antaranya terdiri dari beras, minyak goreng, mie instan, gula pasir, kopi dan lainnya. Fahri menjelaskan, ribuan paket sembako tersebut merupakan hasil sumbangan dari Polres Indramayu beserta Polsek Jajaran. Paket itu disalurkan mulai 14 Juni sampai 30 Juni 2024.

‘’Bakti sosial ini sengaja kita dilakukan sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat. Kegiatan ini juga dalam rangka menyemarakkan Hari Bhayangkara ke-78 Tahun 2024,’’ ujar Fahri, dia di sela-sela kegiatan pembagian paket sembako.

 

Dengan adanya bantuan itu, Fahri berharap dapat meringankan beban masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari. Terutama kepada mereka yang ekonominya kurang mampu. Sementara itu, salah satu tukang ojek di Terminal Sindang Indramayu, Mita (45), mengaku snagat bersyukur bisa memperoleh bantuan paket sembako itu. Dia pun  mengucapkan terima kasih kepada kpaolres dan jajarannya.

‘’Terima kasih Bapak Kapolres, paket sembako ini sangat membantu saya untuk memenuhi kebutuhan keluarga di rumah. Polisi mantap,’’ kata Mita. 

 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement