REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Diny Yuliani, istri Bupati Purwakarta Saepul Bahri Binzein alias Om Zein meninggal dunia di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bayu Asih Purwakarta, Jawa Barat (Jabar), Selasa (28/10/2025) dini hari WIB. Almarhumah sudah mengalami sakit sejak lama hingga menghembuskan nafas terakhirnya.
Gubernur Jabar Dedi Mulyadi menyampaikan belasungkawa dan mendoakan agar almarhumah diterima iman Islamnya dan mendapatkan tempat mulia di sisi Allah SWT. Bagi keluarga yang ditinggalkan, ia mendoakan agar diberikan ketabahan dan ketawakalan.
Tidak ada kode iklan yang tersedia.
"Saya menyampaikan kabar duka telah meninggal dunia ibu Dini istrinya om Zein Bupati Purwakarta pukul 03.10 WIB. Kita sampaikan doa semoga almarhumah diterima imam Islamnya diampuni segala dosanya dan mendapat tempat mulia di sisi Allah SWT," ucap Dedi dikutip di Kota Bandung, Jabar, Selasa (28/10/2025).
Dia mengajak seluruh masyarakat untuk membaca Alfatihah dan mendoakan almarhumah. Dedi pun terpantau melakukan takziah ke rumah duka almarhumah hingga mengantarkan ke pemakaman di Desa Salem, Kecamatan Pondoksalam, Kabupaten Purwakarta.
Almarhumah dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Kampung Genggereng, Desa Salem. Almarhumah sempat menjadi anggota DPRD Purwakarta periode 2019-2024.
Selain itu, almarhum aktif di bidang usaha. Almarhumah pun merupakan Ketua TP PKK Purwakarta, yang dikenal dermawan dan rendah hati.