REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Chelsea kembali ke empat besar klasemen sementara Liga Primer Inggris selepas menang besar dengan skor 4-1 di markas Crytal Palace dalam laga pekan ke-31 di Stadion Selhurst Park, London, Ahad (11/4) dini hari WIB. Christian Pulisic mengemas dua gol dalam kemenangan Chelsea tersebut yang juga diwarnai gol-gol dari Kai Havertz dan Kurt Zouma. Tuan rumah hanya bisa membalas sekali melalui Christian Benteke pada derby London ini.
Hasil ini membuat Thomas Tuchel jadi pelatih kedua Chelsea yang mampu menghindarkan kekalahan dalam enam laga tandang pertamanya di Liga Inggris, sekaligus membawa the Blues naik ke peringkat keempat dengan raihan 54 poin. Chelsea menggusur Liverpool (52) yang sempat dua jam menempati posisi itu.
Sedangkan Palace (38), yang kini menelan kekalahan dalam tujuh pertandingan terakhir kontra Chelsea, tertahan di urutan ke-13, demikian catatan laman resmi Liga Inggris.
Tim besutan Thomas Tuchel segera menekan sejak kick-off. Delapan menit pertandingan berjalan, Havertz mampu membuka keunggulan Chelsea. Ia dengan tenang menyambar bola muntah hasil tembakan Pulisic yang gagal dihentikan sempurna oleh kiper Vicente Guaita.
Chelsea tak butuh waktu lama untuk menggandakan keunggulan mereka. Dua menit kemudian, Pulisic dengan dingin melepaskan tembakan keras untuk menyelesaikan umpan tarik dari Havertz ke dalam gawang tuan rumah.
Havertz hampir mencetak gol indah pada menit ke-22 saat ia melepaskan tembakan voli melewati atas kepala Patrick van Aanholt, tetapi Guaita kali ini mampu melakukan penyelamatan gemilang untuk menepis bola.
Delapan menit berselang, keunggulan Chelsea bertambah jadi 3-0 saat Mason Mount mengirim umpan tendangan bebas yang disambut tandukan akurat Zouma tanpa memberi kesempatan Guaita berreaksi. Chelsea terus menekan tapi Guaita mampu mementahkan tembakan Mount, sedangkan sundulan lain dari Zouma mampu dihadang oleh Van Aanholt yang berjaga di depan garis gawang.
Keunggulan tiga gol membuat Chelsea tampil lebih percaya diri pada babak kedua. Namun justru Palace yang memangkas ketertinggalan mereka saat umpan silang Jeffrey Schlupp bisa diselesaikan dengan tandukan keras oleh Benteke pada menit ke-63.
Sayangnya momentum keunggulan Palace diredam habis oleh Pulisic yang mencetak gol keduanya. Ia menyambar bola liar hasil umpan silang Reece James yang membentur barisan pertahanan tuan rumah di area tiang jauh pada menit ke-78. Gol ini mengunci kemenangan 4-1 bagi Chelsea.
Selanjutnya, Chelsea akan berkonsentrasi mengunci tiket semifinal Liga Champions ketika melakoni leg kedua perempat final kontra Porto dengan keunggulan agregat sementara 2-0 pada Rabu (14/4) dini hari WIB. Empat hari kemudian, the Blues tampil di semifinal Piala FA menjamu Manchester City di Stamford Bridge. Sedangkan Palace akan melawat ke markas Leicester City pada Senin (26/4), dalam lanjutan Liga Primer Inggris.