Senin 31 May 2021 18:43 WIB

PKS Kota Bekasi Targetkan Kursi DPRD Dua Kali Lipat

Pada Pemilu 2019, PKS Kota Bekasi dapat suara terbanyak dan meraih ketua DPRD.

Rep: Uji Sukma Medianti/ Red: Erik Purnama Putra
Bendera Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
Bendera Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Bekasi, baru saja menggelar rapat kerja daerah (rakerda) 2021 pada Ahad (30/5). Ketua DPD PKS Kota Bekasi, Heri Koswara, mengatakan, pihaknya menargetkan PKS Kota Bekasi pada 2024, bisa mendapatkan 24 kursi di DPRD Kota Bekasi.

Target itu merupakan dua kali lipat dibandingkan capaian 2019. Padahal, torehan di Pemilu 2019, menempatkan kader PKS menduduki kursi ketua DPRD Kota Bekasi, yaitu Choiroman J Putro.

"Tahun 2024 sebentar lagi, jangan berleha-leha. Jika pada 2019 dapat meraih 12 kursi, di tahun 2024 PKS Kota Bekasi harus dapat dua kali lipatnya," terang anggota DPRD Jawa Barat tersebut di Kota Bekasi, Senin (31/5).

Dia mengatakan, berbagai survei telah menempatkan PKS di posisi tiga hingga empat besar jika pemilihan dilakukan sekarang. Adapun kisaran elektabilitas berada di angka 6 hingga 9 persen. "Ini harus jadi motivasi kita untuk terus bergerak, tidak boleh lengah. Semoga Allah SWT memudahkan segala urusan kita dan memenangkan PKS pada 2024," tutur Heri.

Adapun, agenda rakerda pertama di kepengurusan periode 2021-2025 mengusung tema 'Terus Melayani dan Membela Rakyat'. Sesuai dengan tagline PKS, yaitu 'Berkhidmat untuk Rakyat', Heri menegaskan, DPD PKS Kota Bekasi berupaya dapat melayani masyarakat semaksimal mungkin.

"Tantangan yang dihadapi Kota Bekasi ini tak dapat diselesaikan oleh segelintir orang dan kelompok. Perlu sinergi banyak elemen masyarakat dengan pemangku kebijakan. Agar problematika yang ada dapat dicarikan solusinya secara tepat dan optimal," kata Heri.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement