Ahad 26 Feb 2023 11:48 WIB

Halal Community di Jabar Tumbuh Pesat Jadi Alasan Haya Festival Digelar di Bandung

Industri gaya hidup halal di Bandung sangat luar biasa.

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Agus Yulianto
Head of Sharia Consumer CIMB Niaga Bung Aldilla (kedua kiri) berbincang dengan Head of Marketing, Brand & Customer Experience CIMB Niaga Toni Darusman (kanan), Head of Region Jawa Barat dan Jawa Tengah CIMB Niaga Andiko Manik (kiri), dan Brand Ambassador CIMB Niaga Syariah Cut Mini (kedua kanan) pada Haya Fest 2023 yang digelar di Sabuga ITB, Bandung, Sabtu (25/2/2022).
Foto: Istimewa
Head of Sharia Consumer CIMB Niaga Bung Aldilla (kedua kiri) berbincang dengan Head of Marketing, Brand & Customer Experience CIMB Niaga Toni Darusman (kanan), Head of Region Jawa Barat dan Jawa Tengah CIMB Niaga Andiko Manik (kiri), dan Brand Ambassador CIMB Niaga Syariah Cut Mini (kedua kanan) pada Haya Fest 2023 yang digelar di Sabuga ITB, Bandung, Sabtu (25/2/2022).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Unit Usaha Syariah (UUS) PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga Syariah) melihat pertumbuhan halal Community di Jabar tumbuh sangat pesat. Menurut Head of Sharia Consumer CIMB Niaga Bung Aldilla, melihat kondisi tersebut, pihaknya pun menggelar Haya Fest di Kota Bandung.

Aldilla melihat, pesatnya pertumbuhan Halal Community di Jabar ini bisa turut mendongkrak perkembangan industri halal di Jabar secara keseluruhan. Dari sisi perbank syariah, di CIMB Niaga Syariah Jabar sendiri, pertumbuhan tahun 2022 lalu naik 20 persen.

Baca Juga

"Kami memilih Bandung untuk menggelar festival ini karena industri gaya hidup halal di Bandung sangat luar biasa. Hal itu terlihat dari perkembangan Fashionnya, banyak produk lokal yang sangat baik kualitasnya," ujar Aldilla saat Press Conference Haya Fest 2023 di Bandung, Sabtu (25/2/2023).

Haya Festival (Haya Fest) 2023 sendiri, diadakan kini memasuki fase puncak. Sebelumnya, rangkaian acara event ini telah dilaksanakan selama sebulan.

Di acara puncak, Haya Fest memanjakan nasabah dengan Bazaar dan Penampilan Spesial dari  KAHITNA di Sasana Budaya Ganesha (Sabuga) Institut Teknologi Bandung (ITB), Sabtu malam (26/2). Aldilla menilai, Kota Bandung ini dari sisi halal food, syariah, fashion, gaya hidup, dan wisata syariahnya sangat baik. 

"Kami yakin, festival ini bisa membantu pertumbuhan industri lifestyle dan membantu pertumbuhan ekonomi di Bandung dan lebih luas lagi di Jabar," katanya.

Aldilla berharap, dengan adanya festival ini maka bisa semakin mendorong industri halal di Bandung dan Jabar lebih tumbuh. Serta, menyebarkan kebaikan tak hanya untuk satu agama tapi semua agama. 

"Dengan Haya fest ini masyarakat bisa tahu produk dan syariah life style yang terbaru seperti apa. Makanya, kalau dibuat d Bandung tiketnya juga sold out," katanya.

Selain itu, kata dia, selama bazaar berlangsung, nasabah bisa mendapatkan beragam produk dengan promo menarik, baik dari CIMB Niaga Syariah maupun dari merchant, komunitas, dan mitra yang membuka booth di area Sabuga. 

Produk-produk tersebut, kata dia, yaitu makanan dan minuman, fashion, investasi emas, hingga pembiayaan rumah dan kendaraan. Tersedia pula Al-Quran dan Sirah dengan desain menarik dari Syaamil Group. Nasabah juga bisa membeli kopi sambil berdonasi untuk petani kopi di booth Badan Amil Zakat Nasional (Baznas).

Setelah membeli produk-produk pilihan, kata dia, nasabah yang telah mendapatkan undangan akan dihibur oleh group band legendaris KAHITNA. Kelompok musik yang digawangi oleh Yovie Widianto cs ini akan membawakan lagu-lagu favorit untuk memberikan pengalaman terbaik kepada nasabah dan undangan. 

"Kehadiran penampilan musik dalam acara ini merupakan wujud apresiasi CIMB Niaga Syariah terhadap karya seni dan industri kreatif Indonesia," katanya.

Selain dua kegiatan tersebut, kata dia, beragam kegiatan inspiratif juga dilaksanakan dalam Haya Fest 2023 seperti talkshow inspiratif, peluncuran produk baru KPR Xtra Manfaat iB, dan Instagram Reels Competition bertema sustainability berhadiah tabungan jutaan rupiah.

Sebagai wujud dukungan terhadap sustainability, pada penyelenggaraan Haya Fest ini, CIMB Niaga Syariah juga bekerja sama dengan Waste4Change untuk mengelola limbah sampah secara bertanggung jawab.

“Di masa pemulihan ekonomi ini, kami ingin mengajak masyarakat Indonesia untuk berbagi inspirasi kebaikan dan membangun semangat kolaborasi positif untuk bangkit dan bergerak maju bersama setelah dua tahun menghadapi pandemi. Inilah yang menjadi spirit kami mengusung tema Bersama Bercahaya,” papar Aldilla. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement