Senin 26 Jun 2023 17:13 WIB

Pohon Tumbang di Indramayu Timpa Mobil dan Kabel Listrik

Pohon tumbang mengenai mobil yang sedang terparkir di Jalan Wiralodra, Indramayu.

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Irfan Fitrat
(ILUSTRASI) Petugas menangani pohon tumbang.
Foto: REPUBLIKA/ABDAN SYAKURA
(ILUSTRASI) Petugas menangani pohon tumbang.

REPUBLIKA.CO.ID, INDRAMAYU — Sebuah pohon di ruas Jalan Wiralodra, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, dikabarkan tumbang dan menimpa kendaraan. Pohon itu tumbang saat turun hujan lebat pada Ahad (25/6/2023) malam.

Peristiwa itu dilaporkan terjadi sekitar pukul 22.00 WIB. Selain mengenai satu unit mobil yang sedang terparkir, pohon tumbang juga menimpa kabel listrik PLN.

Baca Juga

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Indramayu Dadang Oce Iskandar mengatakan, tidak ada korban jiwa akibat kejadian pohon tumbang itu.

Menurut Oce, saat pohon tumbang, pemilik mobil sedang berada di kafe yang tak jauh dari lokasi kejadian. Ia mengatakan, mobil yang terkena pohon tumbang hanya mengalami kerusakan ringan.

Setelah mendapat laporan pohon tumbang itu, Oce mengatakan, petugas BPBD langsung menuju lokasi kejadian untuk melakukan penanganan. Pohon tumbang dievakuasi agar tidak mengganggu arus lalu lintas kendaraan. “Tadi malam sudah langsung dievakuasi,” kata Oce.

Menurut Oce, proses evakuasi pohon tumbang selesai sekitar pukul 23.30 WIB. Ruas Jalan Wiralodra yang terdampak pohon tumbang itu sudah bisa dilintasi pengguna kendaraan.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement