Selasa 19 Dec 2023 22:24 WIB

Prakarya Kewirausahaan, Ajang Pelajar Madrasah Sukabumi Unjuk Kemampuan Otomotif

Kegiatan ini sejalan dengan visi dan misi madrasah.

Rep: Riga Nurul Iman/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Siswa dan guru madrasah (ilustrasi).
Foto: Dok Republika
Siswa dan guru madrasah (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI -- Berbagai upaya dilakukan untuk meningkatkan potensi, bakat dan minat pelajar madrasah untuk berkembang. Salah satunya MAN 1 Kota Sukabumi yang menggelar kegiatan Parade Festival yang di gelar pada 18-22 Desember 2023.

''Momen ini jadi pameran karya seni dan kegiatan Prakarya Kewirausahaan (PKWU), salah satunya otomotif dengan mengelar jasa servis gratis dan produk tata boga,'' ujar Kepala MAN 1 Kota Sukabumi Badru Tamam, Selasa (19/12/2023). Selain itu para pelajar akan menampilkan berbagai kreativitas seperti diantaranya penampilan seni tari, penampilan sabanda dan live musik.

Baca Juga

Menurut Badru, kegiatan ini sejalan dengan visi dan misi madrasah. Visi kegiatan ekstrakurikuler adalah berkembangnya potensi, bakat dan minat secara optimal, serta tumbuhnya kemandirian dan kebahagiaan peserta didik yang berguna untuk diri sendiri, keluarga dan masyarakat.

Sementara misi ekstrakurikuler terang Badru, adalah menyediakan sejumlah kegiatan yang dapat dipilih oleh peserta didik sesuai dengan kebutuhan, potensi, bakat dan minat merek. Dengan semangat itu menyelenggarakan kegiatan yang memberikan kesempatan peserta didik mengespresikan diri secara bebas melalui kegiatan mandiri dan atau kelompok.

Badru berharap melalui kegiatan tersebut bisa memfasilitasi peserta didik mampu berekspresi kreatif melalui keterampilan teknik berkarya ergonomis, teknologi dan ekonomis. Sehingga diharapkan para siswa setelah lulus nanti mereka memiliki bekal untuk berwirausaha.

Guru Seni Budaya Keterampilan (SBK) MAN 1 Kota Sukabumi, Ferdi Rahmatullah mengatakan, kegiatan parade festival 2023 ini merupakan implementasi dari proses belajar siswa. Berupa kegiatan praktik yang meliputi praktik PKWU Otomotif, PKWU Tataboga dan pelajaran Seni Budaya Keterampilan yang meliputi seni musik, seni rupa dan seni tari.

''Dengan tujuan agar siswa mempunyai keahlian dan dan kemampuan ketika siswa lulus dari sekolah memiliki bekal kemampuan,'' kata Ferdi. Guru PKWU Otomotif Lulu Kamaludin menambahkan, dengan diadakannya acara penilaian akhir semester dengan unjuk kerja praktek langsung semoga termotivasi untuk semakin giat belajar.

Guru PKWU Tata Boga Andi Suhandi menyampaikan rasa syukur karena hasil karya pembelajaran praktek kerja nyatanya dapat diimplementasikan oleh para siswa. Ia sangat berterimakasih atas dukungan dari semua terutama kepala madrasah dan civitas akademika MAN 1 Kota Sukabumi atas terselenggaranya kegiatan parade festival ini.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement