Selasa 04 Jun 2024 12:46 WIB

Ayah dan Ibu Pegi Setiawan Jenguk Pegi di Polda Jabar Sambil Bawa Makanan

Kedua orang tua Pegi Setiawan membawa sejumlah makanan terbungkus kantong plastik

Rep: Muhammad Fauzi Ridwan/ Red: Arie Lukihardianti
Rudi Irawan ayah Pegi Setiawan mendatangi Mapolda Jabar untuk menjenguk anaknya Pegi Setiawan, Selasa (4/6/2024). Ia datang membawa makanan yang terbungkus kantong plastik putih.
Foto: Fauzi Ridwan/Republika
Rudi Irawan ayah Pegi Setiawan mendatangi Mapolda Jabar untuk menjenguk anaknya Pegi Setiawan, Selasa (4/6/2024). Ia datang membawa makanan yang terbungkus kantong plastik putih.

REPUBLIKA.CO.ID,BANDUNG---- Rudi Irawan dan Kartini, ayah dan ibu Pegi Setiawan tersangka kasus pembunuhan Vina dan Ekky di Cirebon tahun 2016 mendatangi Polda Jawa Barat untuk menjenguk anaknya di kantor Direktorat Perawatan Tahanan dan Barang Bukti (Dittahti), Selasa (4/6/2024). Mereka datang secara terpisah dengan kurun waktu yang tidak jauh berbeda.

Pantauan, Rudi Irawan didampingi delapan kuasa hukumnya datang ke Dittahti sekitar pukul 11.20 WIB. Tidak lama berselang sekitar pukul 11.35 WIB, Kartini didampingi Lusiana adik pegi dan dua orang kuasa hukumnya berjalan menuju Dittahti Polda Jabar.

Baca Juga

Kedua orang tua Pegi Setiawan membawa sejumlah makanan yang terbungkus kantong plastik. Mereka diterima penjaga yang berada di area lobi dan dilakukan pemeriksaan makanan.

Rudi Irawan mengaku bersama delapan kuasa hukum datang untuk menjenguk anaknya Pegi Setiawan. Ia membawa sejumlah makanan ringan untuk anaknya Pegi."Bawa makanan ringan, delapan kuasa hukum," ucap dia singkat saat menuju ke dalam ruangan Dittahti, Selasa (4/6/2024) siang.

 

Kartini ibu Pegi Setiawan mengaku ingin menjenguk anaknya yang ditahan karena kasus pembunuhan Vina dan Ekky di Cirebon tahun 2016. Ia membawa makanan kesukaannya yaitu pisang."Ini bawa makanan kesukaannya pisang," kata dia.

Kartini pun mendapatkan sejumlah makanan dari orang tidak dikenal yang mendatanginya di Polda Jawa Barat. Ia pun menegaskan bahwa Pegi Setiawan tidak bersalah."Pegi tidak bersalah," kata dia.

 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement