Ahad 16 Mar 2025 14:47 WIB

Laksanakan Safari Shalat Subuh Berjamaah, Ini Pesan Kapolres Indramayu

Kapolres mengajak semua elemen, masyarakat selalu menjaga ketertiban dan keamanan

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Arie Lukihardianti
Polres Indramayu melaksanakan safari Salat Subuh Berjamaah di Masjid Al-Huda Paoman, Kecamatan/Kabupaten Indramayu, Ahad (16/3/2025).
Foto: Dok Polres Indramayu
Polres Indramayu melaksanakan safari Salat Subuh Berjamaah di Masjid Al-Huda Paoman, Kecamatan/Kabupaten Indramayu, Ahad (16/3/2025).

REPUBLIKA.CO.ID, INDRAMAYU -- Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo bersama jajaran pejabat utama Polres Indramayu melaksanakan safari Salat Subuh Berjamaah di Masjid Al-Huda Paoman, Kecamatan/Kabupaten Indramayu, Ahad (16/3/2025).

Kegiatan itu bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara Polri dan masyarakat. Selain itu, sebagai bagian dari upaya menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadhan agar masyarakat merasa aman dan nyaman dalam beribadah dan beraktivitas lainnya.

Baca Juga

Tak hanya menjadi momen memperkuat ibadah, safari Shalat Subuh Berjamaah juga dimanfaatkan oleh jajaran Polres Indramayu untuk menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada masyarakat.

Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kasi Humas Polres Indramayu Iptu Junata, mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga ketertiban dan keamanan di tengah meningkatnya aktivitas sosial selama bulan Ramadhan.

“Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk selalu menjaga ketertiban dan keamanan, khususnya di saat Ramadhan. Hindari kegiatan yang dapat mengganggu ketenteraman, seperti tawuran, penggunaan petasan, dan aksi konvoi yang berpotensi menimbulkan gangguan Kamtibmas," ujar Junata

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement