REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG--Dinas Koperasi dan Usaha Kecil (Diskuk) Provinsi Jawa Barat (Jabar), menggelar Bazar Ramadhan di Gedung Sentral Bisnis Koperasi dan UMKM (Senbik), Jalan Soekarno-Hatta, Kota Bandung, Jumat (21/3/2025).
Bazar yang menghadirkan produk dari 60 UMKM tersebut, merupakan program gerakan pangan murah (GPM) yang digelar perangkat daerah.
Bazar ini pun, disambut antusias oleh masyarakat. Hal tersebut terlihat, dengan banyaknya stan yang diborong oleh masyarakat dan datang silih berganti.
Menurut Plh Kepala Diskuk Jabar Yuke Mauliani Septina, kegiatan ini merupakan agenda tahunan rutin yang dilakukan untuk meringankan beban masyarakat. Terutama, menghadapi Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) Idul Fitri 1446 Hijiriah.
Karena, kata Yuke, produk yang ditawarkan selain beragam dan berkualitas, juga sangat murah bila dibandingkan produk di pasar. Sebab, semua produk telah disubsidi oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat melalui Diskuk. "Ini bentuk kepedulian Diskuk kepada masyarakat sekitar, karena disini harga sembako di bawah harga pasar. Jadi bisa membantu," ujar Yuke.
Yuke berharap, momen ini dapat dimanfaatkan secara optimal bagi masyarakat Bandung untuk memenuhi kebutuhan, khususnya dalam menghadapi Lebaran. Mengingat, sudah menjadi rahasia umum terjadi kenaikan harga kebutuhan pokok setiap menjelang Lebaran akibat tingginya permintaan dari masyarakat.
"Harapannya, selain berbagi juga bisa dimanfaatkan masyarakat. Karena kebutuhan segala macam disini ada dan disubsidi juga," katanya.
Dalam Bazar Ramadan Diskuk Jabar 2025 bertajuk Menebar Kebaikan, Menuai Keberkahan ini selain gelar produk UMKM, Gerakan Pangan Murah (GPM), juga dilakukan bakti sosial. Ada 60 UMKM yang menjajakan produk mereka, mulai dari fesyen, produk makanan olahan, minuman, hingga kerajinan ekraf. Selain itu juga ada layanan Samsat keliling, pemeriksaan kesehatan gratis serta produk sayur dan buah.