Senin 04 Oct 2021 19:17 WIB

Husnul Khotimah Rangking Tiga Terbaik MA Swasta se-Indonesia

Nilai UTBK digunakan untuk melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi negeri.

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Muhammad Fakhruddin
Husnul Khotimah Rangking Tiga Terbaik MA Swasta se-Indonesia (ilustrasi).
Foto: Istimewa
Husnul Khotimah Rangking Tiga Terbaik MA Swasta se-Indonesia (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID,KUNINGAN -- Madrasah Aliyah (MA) Pondok Pesantren Husnul Khotimah kembali menorehkan prestasi membanggakan bagi Kabupaten Kuningan di tingkat nasional. Kali ini, MA Husnul Khotimah Kuningan masuk ke dalam Top 1.000 sekolah terbaik di Indonesia. Bahkan, peringkat ketiga terbaik MA swasta nasional.

Hal itu terlihat saat live streaming Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) Kemendikbud, Jumat (1/10). Dalam kesempatan itu, diumumkan Top 1.000 sekolah terbaik di Indonesia berdasarkan nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) 2021.

Nilai UTBK digunakan untuk melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi negeri melalui seleksi nasional. Pada UTBK 2021 itu, jumlah peserta seluruhnya mencapai 23.110 sekolah, baik SMA, SMK dan MA maupun PKBM serta 777.858 siswa se-Indonesia.

Kepala MA Husnul Khotimah, Ustadz Elfa Robi mengaku sangat bersyukur sekolah yang dipimpinnya berhasil masuk Top 1.000 sekolah terbaik di Indonesia.

‘’Alhamdulillah Husnul Khotimah masuk jajaran Top 1.000 sekolah terbaik dan rangking ketiga se-MA swasta nasional. Sedangkan rangking secara sekolah baik SMA, MA, SMK menempati peringkat 302,’’ kata Elfa, dalam siaran pers yang diterima Republika, Senin (4/10).

Elfa berharap, implementasi visi dan misi MA Husnul Khotimah untuk meraih keunggulan akademik dapat terus meningkat. Dia pun mengajak para siswa dan jajarannya untuk terus meningkatkan kinerja guna meraih prestasi yang gemilang.

‘’Selamat beramal untuk mencetak generasi unggul di masa depan,’’ tandas Elfa. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement