Kamis 24 Feb 2022 00:02 WIB

Kader Minta Musdalub Golkar Jabar Hasilkan Ketua yang Clean and Clear

Partai Golkar Jabar seperti hilang arah politik usai mengalami kekosongan jabatan. 

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Agus Yulianto
Logo Partai Golkar.
Foto: Dokrep
Logo Partai Golkar.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) Partai Golkar Jabar akan segera dilaksanakan dalam waktu dekat. Rencana musdalub ini disambut baik oleh seluruh jajaran pengurus maupun kader di seluruh daerah di Jabar.

Pasalnya, menurut Kader Partai Golkar Jabar, Agus Joy, Partai Golkar Jabar seperti hilang arah politik usai mengalami kekosongan jabatan Ketua DPD definitif. Kekosongan tersebut dikarenakan ketua sebelumnya tertimpa musibah.

Agus pun mengapresiasi langkah yang cepat diambil DPP Partai Golkar, setalah adanya keinginan Musdalub dari para kader. "Kami menyambut baik agenda Musdalub. itu yang ditunggu selama ini supaya kita bisa bersiap untuk menghadapi pemilu yang akan digelar sebentar lagi," ujar Agus, Rabu (23/2/2022).

Agus mengatakan, Musdalub Partai Golkar Jabar harus menghasilkan ketua yang clean and clear. Dalam hal ini, clear berarti dapat diterima oleh seluruh kader sedangkan clean berarti bersih, tidak pernah tersangkut hukum, riwayat nya bersih tanpa ada indikasi perbuatan melanggar hukum.

"Kita harus berkaca pada kejadian sebelumnya, jangan sampai terulang lagi. Saya berharap pemimpin Partai Golkar Jabar diseleksi terlebih dahulu track recordnya," kata Agus.

Agus mengatakan, calon yang muncul dan perlu dipertimbangkan oleh DPP Partai Golkar yakni Ace Hasan. Sebab, Ace Hasan saat ini menjabat sebagai Plt. Ketua Partai Golkar Jabar dan juga sebagai anggota DPR RI Dapil Jabar.

"Beliau juga Ketua Golkar Institute, juru bicara DPP Partai Golkar. Sehingga, Ace Hasan dapat dikatakan lebih menguasai dan memahami untuk memenangkan Golkar di Jabar pada Pemilu 2024," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement