Rabu 15 Feb 2023 21:48 WIB

Kodam III Siliwangi dan PWI Jabar Sepakat Perkuat Ketahanan Teritorial

Membangun ketahanan ekonomi akan menjaga stabilitas NKRI

Pangdam III Siliwangi Mayor Jenderal Kunto Arief Wibowo (tengah) dan jajaran Pengurus PWI Jabar berfoto bersama sambil memeragakan salam simbol
Foto: Istimewa
Pangdam III Siliwangi Mayor Jenderal Kunto Arief Wibowo (tengah) dan jajaran Pengurus PWI Jabar berfoto bersama sambil memeragakan salam simbol

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG – Kodam III Siliwangi dan PWI Provinsi Jabar bersepakat membangun ketahanan teritorial dengan memperkuat sendi perekonomian masyarakat.

Kesepakatan itu terbangun dalam silaturahim antara Pangdam III Siliwangi Mayor Jenderal Kunto Arief Wibowo dan Pengurus PWI Jabar di Ruang Tirtayasa Makodam III Siliwangi, Jalan Aceh No.9, Kota Bandung, Rabu (15/2/2023).

 

photo
Ketua PWI Jabar Hilman Hidayat (kanan) menyerahkan cinderamata kepada Pangdam III Siliwangi Mayor Jenderal Kunto Arief Wibowo (kiri) seusai berdiskusi hangat terkait program kewilayahan di Makodam III Siliwangi, Kota Bandung, Rabu (15/2/2023). - (Istimewa)

 

Jajaran pengurus PWI Jabar yang turut beraudensi, di antaranya Ketua PWI Jabar Hilman Hidayat, Sekretaris Umum Tantan Sulthon Bukhawan, Bendahara Ati Suprihatin, dan para Wakil Ketua Ahmad Syukri, Sandy Ferdiana, Roberto Purba, serta Dedi Suhaeri.

Dalam kesempatan itu, Pangdam III Siliwangi Mayjen Kunto Arief Wibowo mengajak PWI sebagai organisasi profesi untuk sama-sama melawan berita bohong. Pangdam juga mengajak PWI Jabar untuk turut peduli, menjaga dan merawat potensi sumber daya alam, energi, seni budaya serta potensi lainnya  yang berujung pada ketahanan Indonesia.

‘’Ke depan semoga teman-teman di PWI Jabar dapat terjun langsung menjadi bagian dalam penguatan berbagai sektor, baik itu ketahanan ekonomi, sosial dan budaya,’’ ujarnya. Dalam pertemuan yang berlangsung selama hampir dua jam itu, Pangdam III Siliwangi juga memaparkan berbagai kiprah dan inovasi yang selama ini telah dilakukan, khususnya dalam mendorong pemberdayaan ekonomi masyarakat.

Ketua PWI Jabar Hilman Hidayat mengapresiasi kiprah Kodam III Siliwangi yang dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Pihaknya berharap, ke depan PWI Jabar dan Kodam III Siliwangi dapat terus bersinergi dalam mengawal dan menjaga keutuhan NKRI.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement