Jumat 27 Oct 2023 17:28 WIB

Memancing di Kali Cikeas Bekasi, Warga yang Hilang Ditemukan Meninggal

Korban dilaporkan hilang di sekitar Kali Cikeas dua hari lalu.

Rep: Ali Yusuf / Red: Irfan Fitrat
(ILUSTRASI) Jasad.
Foto: Mgrol120
(ILUSTRASI) Jasad.

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI — Tim pencarian dan pertolongan (SAR) menemukan warga yang dilaporkan hilang dua hari lalu di aliran Kali Cikeas wilayah Kampung Bojongsari, Kelurahan Jatisari, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, Jawa Barat. Warga bernama Endang Bahtiar (36 tahun) itu ditemukan dalam kondisi meninggal.

Korban dilaporkan hilang saat memancing di aliran Kali Cikeas, Rabu (25/10/2023). “Endang sempat hanyut dan hilang dua hari,” kata Koordinator Unit Siaga SAR Bekasi Rizky Dwianto kepada wartawan, Jumat (27/10/2023).

Baca Juga

Rizky menjelaskan, pihak keluarga sempat mencari sendiri korban di aliran Kali Cikeas. Pihak keluarga disebut menemukan sandal, serta ikan yang dikumpulkan korban. “Namun, korban sudah tidak ditemukan. Akhirnya keluarga korban melapor ke petugas,” kata dia.

Menurut Rizky, tim SAR langsung melakukan pencarian setelah korban dilaporkan hilang. Ia mengatakan, pencarian dibagi dua tim, dengan menyisir hingga radius tiga kilometer dari lokasi korban diduga hilang.

“Tim pertama menyisir sepanjang aliran kali menggunakan perahu karet. Tim kedua mencari melalui pengamatan visual melalui jalur darat,” kata Rizky.

Namun, upaya pencarian belum membuahkan hasil. Pencarian dilanjutkan keesokan harinya. Rizky mengatakan, jasad korban akhirnya ditemukan pada Jumat, sekitar pukul 06.40 WIB. Jasad korban ditemukan mengambang dan tersangkut bambu di lokasi yang berjarak sekitar satu kilometer dari titik korban dilaporkan hilang.

Tim SAR lalu mengevakuasi jasad korban. Jenazah kemudian dibawa ke rumah duka untuk selanjutnya dimakamkan oleh pihak keluarganya.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement