Selasa 23 Jan 2024 14:31 WIB

Kecelakaan Beruntun Puncak, Akses Jalan Normal tak Ada Penutupan

Petugas tidak menutup akses jalan lokasi kecelakaan hanya melakukan pengaturan

Rep: Muhammad Fauzi Ridwan/ Red: Arie Lukihardianti
Kecelakan beruntun di Jalan Raya Tugu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Selasa (23/1/2024).
Foto: Dok. Polda Jabar
Kecelakan beruntun di Jalan Raya Tugu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Selasa (23/1/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG-- Kecelakaan beruntun terjadi di kawasan puncak, Cisarua, Bogor, Selasa (23/1/2024) siang. Kecelakaan melibatkan lima unit mobil dan empat sepeda motor terjadi. Dilaporkan empat orang korban mengalami luka berat dan 10 orang korban mengalami luka ringan.

Kanit Gakkum Ditlantas Polda Jawa Barat AKBP Lalu Wira Sutriana mengatakan, petugas saat ini tengah melakukan penanganan dan evakuasi di lokasi kejadian. Petugas pun tidak menutup akses jalan yang terjadi kecelakaan hanya melakukan pengaturan lalu lintas.

Baca Juga

"Arus lalu lintas normal dilakukan pengaturan tidak ada penutupan," ujar Wira saat dikonfirmasi.

Sebelumnya, Wira membenarkan telah terjadi peristiwa tabrakan beruntun di kawasan Puncak, Bogor, Selasa (23/1/2024) sore. Tabrakan beruntun melibatkan lima unit kendaraan roda empat dan empat unit kendaraan roda dua.

"Iya untuk sementara kronologis belum didapatkan karena kejadian baru, sementara kendaraan yang terlibat lima unit kendaraan roda empat dan empat unit kendaraan roda dua," katanya.

Ia mengatakan pihaknya menerima informasi bahwa terdapat korban yang mengalami luka berat sebanyak empat orang. Sedangkan 10 orang mengalami luka ringan.

"Korban terima informasi di lapangan empat luka berat dan 10 luka ringan. Tidak ada yang meninggal," kata dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement