Ahad 20 Feb 2022 17:57 WIB

Ridwan Kamil Resmikan Jembatan Merah Pangandaran

Jembatan Merah juga akan meningkatkan denyut perekonomian warga.

Rep: ar/ Red: Agus Yulianto
Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat diwawancara di Alun-Alun Pangbagea, Kabupaten Pangandaran, Ahad (20/2/2022).
Foto: Republika/Bayu Adji P.
Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat diwawancara di Alun-Alun Pangbagea, Kabupaten Pangandaran, Ahad (20/2/2022).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meresmikan Jembatan Cikidang Pantai Timur Pangandaran, Ahad (20/2/2022). Jembatan yang dikenal dengan sebutan Jembatan Merah ini menghubungkan pelabuhan pendaratan ikan Cikidang dengan kawasan pantai timur Pangandaran. 

Nama Jembatan Merah merujuk pada warna cat dinding jembatan yang seluruhnya berwarna merah. "Namanya sesuai aspirasi masyarakat yaitu Jembatan Merah pada kesempatan ini saya resmikan," ujar Ridwan Kamil yang akrab disapa Emil. 

Jembatan Merah sebetulnya sudah mulai dioperasikan sejak akhir Desember 2021 lalu. Selain menjadi sarana penunjang aksesibilitas warga, jembatan ini menjadi daya tarik baru bagi wisatawan. Bahkan, sempat viral karena banyak yang mengunggah di media sosial.

"Untuk mempermudah akses dan sudah viral sedikit demi sedikit oleh anak muda," katanya.

Selain itu hadirnya Jembatan Merah juga akan meningkatkan denyut perekonomian warga karena mempermudah akses ke pelabuhan pendaratan ikan.

Emil mengatakan, Jembatan Merah yang dibangun menggunakan anggaran Pemda Provinsi Jabar, merupakan satu dari deretan infrastruktur baru di area wisata Pangandaran. Dia berharap, wisata Pangandaran naik kelas dan menjadi destinasi wisata terbaik di Indonesia.

"Sudah banyak perbaikan infrastruktur wisata Pangandaran seperti Pantai Barat dan Timur, Alun-alun Paamprokan, Alun-alun Parigi, Batu Hiu, Karang Tirta dan lainnya semata-mata agar Pangandaran selalu naik kelas menjadi daerah wisata terbaik di Indonesia," paparnya. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement