Sabtu 11 May 2024 21:08 WIB

Bus Rombongan Pelajar Asal Depok Terguling di Jalan Ciater Subang Diduga Alami Rem Blong

Bus tak terkendali dan menabrak sebuah mobil Jeep dan beberapa sepeda motor

Rep: Muhammad Fauzi Ridwan/ Red: Arie Lukihardianti
Sebuah bus penumpang terguling di jalur kawasan wisata Ciater, Jalan Ciater, Kabupaten Subang, Sabtu (11/5/2024) malam
Foto: Tangkapan Layar
Sebuah bus penumpang terguling di jalur kawasan wisata Ciater, Jalan Ciater, Kabupaten Subang, Sabtu (11/5/2024) malam

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Subang mengungkapkan bus yang berisi rombongan pelajar dari SMK Lingga Kencana Depok terguling di Jalan Ciater Subang, Sabtu (11/5/2024) malam diduga mengalami rem blong. Sehingga, bus akhirnya tidak terkendali dan menabrak sebuah mobil Jeep dan beberapa sepeda motor.

Kepala Dishub Kabupaten Subang Asep Setia Permana mengatakan bus yang berisi rombongan pelajar dari SMK Lingga Kencana Depok telah melaksanakan kegiatan perpisahan di Kota Bandung. Mereka melintasi Jalan Ciater Subang dengan kontur menurun hendak menuju ke Tol Cipali untuk pulang ke Depok.

Baca Juga

"Diduga pas sampai Ciater diduga rem blong sehingga tidak terkendali menabrak kendaraan roda empat Jeep dan beberapa motor yang belum dicek," ujar Asep, saat dikonfirmasi, Sabtu (11/5/2024) malam.

Ia mengatakan empat orang korban ditemukan meninggal dunia. Dua orang yang meninggal dunia telah dievakuasi ke rumah sakit umum daerah Subang dan dua orang lainnya masih proses evakuasi karena terjepit bangkai bus.

Selain itu terdapat banyak korban mengalami luka berat. Pihaknya masih menunggu alat berat untuk mengangkat bangkai bus dan mengevakuasi korban meninggal dunia. "Meninggal dunia empat orang sementara, ada luka berat," kata dia.

Ia mengaku belum dapat memastikan jumlah penumpang yang berada di bus tersebut. Namun, diperkirakan jumlah penumpang mencapai 60 orang melihat kondisi bus yang berukuran besar. "Masih menunggu derek, bus harus diangkat," katanya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Republikajabar (@republikajabar)

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement