REPUBLIKA.CO.ID, KUNINGAN--Seorang bocah berusia sepuluh tahun di Kabupaten Kuningan dilaporkan hilang tenggelam di anak sungai Cikadongdong, Blok Wage, Desa Sadamantra, Kecamatan Jalaksana, Kabupaten Kuningan. Upaya pencarian pun dilakukan dengan melibatkan Tim SAR Gabungan.
Bocah bernama Akbar itu semula sedang bermain menerbangkan burung merpati bersama lima temannya, Sabtu (15/3/2025) sekitar pukul 12.30 WIB. Setelah selesai menerbangkan burung, korban bersama teman-temannya pun melintasi anak sungai Cikadongdong.
Dalam waktu bersamaan, hujan tiba-tiba mengguyur wilayah tersebut. Nahas, Akbar diduga tergelincir sehingga terjatuh ke dalam sungai dan langsung hilang tenggelam.
Teman-teman korban tak bisa berbuat apapun untuk menyelamatkan Akbar. Pasalnya, tubuh Akbar langsung menghilang di kedalaman 1,5 meter. Mereka juga tak melihat adanya gerakan menyelamatkan diri yang dilakukan korban. “Terlihat oleh teman-temannya korban langsung hilang tenggelam,” ujar Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Kuningan, Indra Bayu Permana, Ahad (16/3/2025).
Untuk menemukan korban, aparat desa setempat langsung berkoordinasi dengan kecamatan, TNI, Polri, dan BPBD Kabupaten Kuningan. Upaya pencarian pun dilakukan oleh Tim Gabungan beserta pihak keluarga korban dan masyarakat. “Upaya pencarian hari ini kembali dilanjutkan. Pak Bupati (Dian Rachmat Yanuar) pun ikut hadir pada pengarahan awal menjelang Opsar Gabungan di hari kedua ini,” kata Indra.