Selasa 23 May 2023 14:05 WIB

KPU Indramayu Dorong TPS Pemilu 2024 Ramah Difabel

Ada 5.771 difabel yang terdata dalam DPSHP Pemilu 2024 di Indramayu. 

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Irfan Fitrat
(ILUSTRASI) Warga difabel menyalurkan hak pilihnya di tempat pemungutan suara (TPS).
Foto: Republika/ Yasin Habibi
(ILUSTRASI) Warga difabel menyalurkan hak pilihnya di tempat pemungutan suara (TPS).

REPUBLIKA.CO.ID, INDRAMAYU — Sebanyak 5.771 warga difabel terdata dalam rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) untuk pemilihan umum (pemilu) 2024 di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat. Diharapkan warga difabel dapat menyalurkan hak pilihnya pada pemilu serentak nanti.

Berdasarkan data dari KPU Kabupaten Indramayu, dalam DPSHP terdata warga disabilitas fisik 2.519 orang, disabilitas mental 1.204 orang, disabilitas netra 815 orang, disabilitas wicara 753 orang, disabilitas rungu 309 orang, dan disabilitas intelektual 171 orang.

Baca Juga

Menurut Ketua KPU Kabupaten Indramayu Ahmad Toni Fatoni, warga difabel yang terdata dalam DPSHP ini adalah mereka yang memiliki kartu tanda penduduk elektronik (KTP-el) dan mempunyai hak pilih pada Pemilu 2024. “Mereka terdata sebagai pemilih pada DPSHP yang sudah diplenokan,” kata Toni, Senin (22/5/2023).

Toni mengatakan, KPU Kabupaten Indramayu berupaya agar tempat pemungutan suara (TPS) pada Pemilu 2024 nanti dapat memudahkan warga difabel untuk menyalurkan hak pilihnya. 

 

Terkait hal itu, kata dia, pihaknya juga memberikan bimbingan teknis kepada Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) dalam memberikan pelayanan terhadap pemilih difabel.

“Pada saat pemungutan suara nanti, kami berharap TPS-nya sangat ramah dengan teman-teman disabilitas,” ujar Toni.

Sementara secara keseluruhan, Toni mengatakan, jumlah pemilih yang masuk DPSHP Pemilu 2024 di Kabupaten Indramayu mencapai 1.377.290 orang. Terdiri atas 693.458 pemilih laki-laki dan 683.832 pemilih perempuan.

Untuk pemungutan suara nanti akan disiapkan 5.315 TPS, yang tersebar di 317 desa/kelurahan di 31 kecamatan wilayah Kabupaten Indramayu. 

 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement