Selasa 12 Dec 2023 12:18 WIB

TKDV Dibentuk di Garut, Diharapkan Bantu Tekan Angka Pengangguran

TKDV diharapkan dapat meningkatkan kompetensi SDM tenaga kerja di Garut.

Rep: Bayu Adji P/ Red: Irfan Fitrat
Bupati Garut Rudy Gunawan menghadiri pengukuhan Tim Koordinasi Daerah Vokasi (TKDV) di Ballroom Hotel Santika, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Senin (11/12/2023).
Foto: Dok. Diskominfo Kabupaten Garut
Bupati Garut Rudy Gunawan menghadiri pengukuhan Tim Koordinasi Daerah Vokasi (TKDV) di Ballroom Hotel Santika, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Senin (11/12/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, GARUT — Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) membentuk Tim Koordinasi Daerah Vokasi (TKDV) di Kabupaten Garut, Jawa Barat. TKDV akan bertugas meningkatkan kompetensi sumber daya manusia (SDM) di Kabupaten Garut agar siap diserap dunia kerja.

Bupati Garut Rudy Gunawan mengapresiasi pembentukan TKDV di daerahnya itu. Menurut dia, keberadaan TKDV dapat membantu mempersiapkan para tenaga kerja agar memiliki kemampuan yang dibutuhkan dunia kerja atau industri serta diharapkan mampu menjawab tantangan zaman.

Baca Juga

“Jangan sampai nanti ada vokasi, tapi menganggur. Link and match-nya (harus) mantap,” kata dia, dalam siaran pers Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut, Senin (11/12/2023).

Diharapkan juga keberadaan TKDV dapat membantu mengurangi angka pengangguran di Kabupaten Garut. Karena itu, Bupati menginginkan para pencari kerja di Garut dapat memiliki keahlian yang dibutuhkan dunia kerja.

“Harapannya tidak ada lagi pengangguran di Kabupaten Garut untuk mereka yang mempunyai tingkat pendidikan di tingkat SLTA maupun perguruan tinggi,” ujar Bupati.

Direktur Bina Kelembagaan Pelatihan Vokasi Kemenaker Agung Nur Rohmad mengatakan, pembentukan TKDV ini sesuai amanat Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 68 Tahun 2022 Tentang Revitalisasi Pendidikan Vokasi dan Pelatihan Vokasi. Menurut dia, TKDV ini pihaknya akan mengonsolidasikan pendidikan dan pelatihan vokasi.

“Harapan dan tujuan dari pembentukan TKDV ini adalah untuk mengolaborasikan peningkatan kompetensi SDM di Kabupaten Garut, kemudian untuk mengurangi pengangguran, dan tentu tujuan akhirnya adalah meningkatnya perekonomian di Kabupaten Garut,” kata Agung.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement