Selasa 21 May 2024 12:22 WIB

Beredar Kabar Harimau Tertabrak Mobil di Tol Cisumdawu, Polisi Ungkap Hoaks

Peristiwa kecelakaan mobil menabrak harimau tidak terjadi di Tol Cisumdawu.

Rep: Muhammad Fauzi Ridwan/ Red: Arie Lukihardianti
Harimau Sumatera (ilustrasi)
Foto: VOa
Harimau Sumatera (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG----Rekaman video yang memperlihatkan peristiwa kecelakaan antara mobil dengan harimau di Tol Cisumdawu beredar di pesan whatsapp grup. Terlihat kondisi harimau yang tergeletak dengan darah berceceran di jalan.

Seperti dilihat pada kamera yang berada di dalam mobil, mobil tersebut melintas di jalan tol. Tiba-tiba terdapat seekor harimau yang melintas hingga akhirnya tertabrak mobil tersebut. Sedangkan bagian depan mobil rusak parah. Namun, belum diketahui pasti peristiwa tersebut terjadi kapan.

Baca Juga

Saat dikonfirmasi, Wadir Lantas Polda Jabar AKBP Edwin Afandi mengatakan peristiwa kecelakaan mobil menabrak harimau tidak terjadi di Tol Cisumdawu. Namun, peristiwa tersebut terjadi di Malaysia.

Ia pun menegaskan jika peristiwa tersebut hoaks terjadi di Tol Cisumdawu. "Hoaks kejadian di Malaysia," ujar  saat dikonfirmasi, Selasa (21/5/2024).

 

Edwin mengatakan tidak didapati hewan buas atau harimau yang masuk ke Tol Cisumdawu. Ia pun meminta masyarakat untuk mengkroscek terlebih dahulu apabila didapati informasi sekecil apapun. "Kami imbau masyarakat kroscek dulu informasi apapun," kata dia.

Ia mengatakan masyarakat jangan sampai termakan oleh hoaks atau berita bohong.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement