Jumat 23 Aug 2024 07:43 WIB

Biawak Cari Makan ke Rumah Warga, Damkar Diterjunkan

Kemungkinan besar biawak berkeliaran karena sedang mencari makan akibat lapar

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Arie Lukihardianti
Biawak (Ilustrasi)
Foto: Republika/Shabrina Zakaria
Biawak (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, KUNINGAN--Petugas pemadam kebakaran Kabupaten Kuningan dikerahkan untuk menangkap seekor biawak yang ketahuan berkeliaran di rumah warga. Jika dibiarkan, hewan tersebut dikhawatirkan dapat membahayakan pemilik rumah.

Kepala UPT Damkar Satpol PP Kabupaten Kuningan, Andri Arga Kusumah menjelaskan, biawak itu dilaporkan berkeliaran di halaman rumah warga bernama Uus (65) di Komplek Stadion Wisnusaputra, Kelurahan/Kecamatan/Kabupaten Kuningan.

Baca Juga

Menurut keterangan dari pelapor sekaligus pemilik rumah, kata Andri, biawak tersebut sebenarnya telah ada dan terlihat dari kemarin. Namun, saat itu pemilik rumah mengabaikannya dan berharap satwa itu akan pergi dnegan sendirinya.

Namun ternyata, hingga hari ini, biawak masih ada dan terlihat kembali sedang berjalan ke arah pohon pisang dan hendak naik ke pembatas tembok. ‘’Kemungkinan besar biawak tersebut sedang mencari makan karena lapar,’’ ujar Andri, Kamis (22/8/2024).

Pemilik rumah yang merasa khawatir, kemudian melaporkan keberadaan biawak tersebut ke petugas pemadam kebakaran Kabupaten Kuningan. Mendapat laporan itu, sejumlah petugas pemadam kebakaran langsung datang ke lokasi. Hanya dalam waktu sepuluh menit, petugas berhasil menangkap biawak yang memiliki panjang 70 centimeter dan berat lima kilogram tersebut.

‘’Apabila dibiarkan, biawak itu dikhawatirkan dapat membahayakan anggota keluarga pemilik rumah dan warga yang sedang beraktivitas di sekitar rumah tersebut,’’ kata Andri.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement