Ahad 01 Sep 2024 20:28 WIB

Polres Indramayu Gelar Olahraga Bersama, Peringati HKGB ke-72 dan HUT Polwan ke-76

Kegiatan olah raga bersama dilaksanakan untuk memperkuat kebersamaan dan soliditas

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Arie Lukihardianti
Polres Indramayu menggelar kegiatan olah raga bersama dalam rangka Hari HKGB ke-72 dan HUT Polwan ke-76 tahun 2024, Ahad (1/9/2024).
Foto: Dok Humas Polres Indramayu
Polres Indramayu menggelar kegiatan olah raga bersama dalam rangka Hari HKGB ke-72 dan HUT Polwan ke-76 tahun 2024, Ahad (1/9/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, INDRAMAYU -- Polres Indramayu jajaran Polda Jabar menggelar kegiatan olah raga bersama dalam rangka Hari HKGB ke-72 dan HUT Polwan ke-76 tahun 2024.

Acara yang berlangsung di Lapangan Apel Polres Indramayu itu dihadiri oleh Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, dan Ketua Bhayangkari Cabang Indramayu, Rini Ari Setyawan. Kegiatan tersebut juga dihadiri para Pejabat Utama (PJU) Polres Indramayu, anggota Polwan Polres Indramayu, dan anggota Pengurus Cabang Bhayangkari Indramayu.

Baca Juga

Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo mengatakan, kegiatan itu  merupakan bentuk kebersamaan dan kekompakan di lingkungan Polres Indramayu. Selain itu juga menjadi salah satu cara untuk menjaga kesehatan dan kekompakan di antara anggota. ‘’Saya berharap kegiatan seperti ini terus dilaksanakan untuk memperkuat kebersamaan dan soliditas di antara kita,’’ kata Ari, Ahad (1/9/2024).

Adapun tema peringatan HUT Polwan tahun ini adalah ‘Polwan Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas’.

Menurutnya, tema itu mencerminkan komitmen Polwan dalam mendukung transformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan, sejalan dengan tujuan pembangunan nasional. ‘’Jayalah selalu Polwan Republik Indonesia,’’ kata Ari.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement