Kamis 05 Aug 2021 00:10 WIB

Vaksinasi Menyasar Masyarakat Kelompok Rentan di Pesisir

Nelayan merupakan salah satu pekerjaan yang memiliki kerawanan penularan virus covid.

Rep: Ronggo Astungkoro/ Red: Agus Yulianto
Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto.
Foto:

Sementara itu, TNI AL wilayah Sorong gabungan Koarmada III, Lantamal XIV, dan Pasmar III untuk juga terus menggelar serbuan vaksinasi kepada masyarakat maritim di Pelabuhan Umum Kota Sorong, Jl Jenderal A Yani No 13 Kota Sorong, Papua Barat.

Vaksinasi itu merupakan upaya untuk menciptakan kelompok masyarakat yang kebal dari berbagai macam penyakit menular, termasuk Covid-19. Sebanyak 15 vaksinator dari Dinas Kesehatan Kota Sorong serta Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL) dr Oetojo Sorong memberikan vaksinasi kepada masyarakat yang datang sejumlah 150 dosis.

“Kegiatan serbuan vaksinasi kepada seluruh lapisan masyarakat ini diharapkan akan tercipta herd immunity atau kekebalan komunal, guna menekan jumlah positif Covid-19 di Indonesia khususnya di Provinsi Papua,” jelas Danlantamal XIV, Brigjen TNI (Mar) Markos, dalam keterangannya.

Asintel Danpasmar III, Kolonel Mar Profs Dhegratmen, yang turut hadir pada kegiatan itu mengatakan, kesadaran masyarakat untuk ikut menyukseskan program serbuan vaksinasi sangat diperlukan. Menurut dia, hal tersebut perlu dilakukan karena merupakan salah satu upaya dalam menekan penyebaran Covid-19.

"Masyarakat tidak perlu khawatir karena vaksin yang diberikan aman, halal, dan dapat memberikan manfaat kepada masyarakat yang sudah diberikan vaksin," kata dia.

Berdasarkan data terakhir yang KSAL dapatkan, masyarakat maritim yang sudah tervaksinasi kini sudah mencapai kurang lebih 85-90 persen. Kini, selain terus melanjutkan vaksinasi kepada masyarakat maritim, TNI AL juga akan menyasar daerah-daerah masih minim laju vaksinasinya.

"Seperti kemarin di Cilegon itu 11 persen. Kita sasar di sana. Kemudian kemarin saya datang ke Sumedang itu juga baru 17 persen. Sehingga kita dari data yang ada kita arahkan untuk ke sana," kata Yudo.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement