Jumat 21 Mar 2025 09:59 WIB

Farabi El Fouz Sebut THR Bisa Dorong Ekonomi dan Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat

Setiap tahunnya peredaran uang dari THR mampu meningkatkan daya beli masyarakat

Rep: Muhammad Taufik/ Red: Arie Lukihardianti
Anggota DPRD Jawa Barat (Jabar), Farabi El Fouz
Foto: Dok Republika
Anggota DPRD Jawa Barat (Jabar), Farabi El Fouz

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG--Anggota DPRD Jawa Barat (Jabar), Farabi El Fouz menegaskan pemberian Tunjangan Hari Raya (THR) bukan hanya sekadar kewajiban perusahaan kepada pekerja. Tetapi juga, menjadi faktor penting dalam mendorong pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Menurut Farabi, setiap tahunnya peredaran uang dari THR mampu meningkatkan daya beli masyarakat, terutama menjelang Hari Raya Idul Fitri. "THR ini memiliki multiplier effect yang besar. Saat pekerja menerima THR, mereka akan membelanjakan uangnya untuk kebutuhan lebaran, dari sandang, pangan, hingga pariwisata. Ini tentu berdampak positif pada sektor perdagangan dan jasa," ujar Farabi kepada Republika sebelum rapat Paripurna, Jumat (21/3/25) .

Baca Juga

Ia juga menyoroti bagaimana THR dapat membantu kesejahteraan masyarakat secara lebih luas. "Selain meningkatkan konsumsi, THR juga bisa digunakan untuk membayar utang, menabung, atau bahkan berinvestasi. Dengan demikian, kesejahteraan jangka panjang masyarakat juga bisa meningkat," katanya.

Farabi mendorong agar pemerintah terus memastikan perusahaan membayarkan THR tepat waktu sesuai regulasi yang berlaku. "Jangan sampai ada pekerja yang haknya terabaikan. Pemerintah daerah harus mengawasi dan menindak tegas jika ada perusahaan yang melanggar," katanya.

Dengan distribusi THR yang merata dan tepat waktu, diharapkan ekonomi daerah, khususnya di Jawa Barat, bisa semakin bergairah menjelang Hari Raya. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement