Rabu 04 Oct 2023 20:54 WIB

Motor Tabrakan dengan Truk di Sukabumi, Pelajar SMK Meninggal

Pengemudi dan penumpang motor sempat dibawa ke rumah sakit.

Rep: Riga Nurul Iman/ Red: Irfan Fitrat
(ILUSTRASI) Garis polisi.
Foto: Republika/Kurnia Fakhrini
(ILUSTRASI) Garis polisi.

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI — Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan pengendara motor dan truk terjadi di Jalan Raya Pelabuhan II wilayah Desa Sirnaresmi, Kecamatan Gunungguruh, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Rabu (4/10/2023). Akibat kecelakaan itu, penumpang motor yang merupakan pelajar SMK meninggal dunia.

Kepala Unit Penegakan Hukum (Gakkum) Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Sukabumi Kota Ipda Jajat Munajat mengatakan, kasus kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 06.45 WIB. “Bermula saat kendaraan sepeda motor Honda Beat, yang dikendarai oleh SP memboncengkan temannya bernama MSF, melaju dari arah Cikembar menuju Kota Sukabumi,” kata dia.

Baca Juga

Menurut Jajat, pengendara motor diduga melaju dengan kecepatan tinggi dan di lokasi kejadian tidak mampu menguasai kendaraannya saat memasuki tikungan, sehingga terlalu ke kanan. Di saat bersamaan datang dari arah berlawanan kendaraan truk boks Mitsubishi Colt Diesel. Truk melaju dari arah Kota Sukabumi menuju Cikembar.

Kemudian terjadi tabrakan. Jajat mengatakan, tabrakan itu membuat sepeda motor terjatuh. Pengemudi motor dan penumpangnya terluka. Menurut Jajat, kedua korban dibawa ke RSUD R Syamsudin SH, Kota Sukabumi, untuk mendapatkan perawatan. Ia menyebut MSF terluka parah dan kemudian dinyatakan meninggal dunia. Adapun satu korban lainnya mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit.

Jajat mengatakan, polisi menyelidiki lebih lanjut kasus kecelakaan lalu lintas itu.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement