Selasa 29 Aug 2023 19:47 WIB

Wali Kota Sukabumi Raih Penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra

Penghargaan itu terkait kebijakan yang memperhatikan aspek lingkungan hidup.

Rep: Riga Nurul Iman/ Red: Irfan Fitrat
Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi menerima penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra Tahun 2022 yang diserahkan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar di Jakarta, Selasa (29/8/2023).
Foto: Dok Dokpim Setda Kota Sukabumi
Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi menerima penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra Tahun 2022 yang diserahkan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar di Jakarta, Selasa (29/8/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI — Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi menerima penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra Tahun 2022 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK). Penghargaan tersebut diharapkan dapat menguatkan komitmen dalam memperhatikan aspek lingkungan hidup dalam setiap program pembangunan.

Penghargaan Nirwasita Tantra diberikan kepada wali kota Sukabumi untuk Kepala Daerah Kategori Kota Sedang Terbaik dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup dan Kehutanan Daerah. Penghargaan serupa diberikan juga untuk Pemerintah Kota (Pemkot) Sukabumi dan DPRD Kota Sukabumi.

Baca Juga

Penyerahan penghargaan dilakukan Menteri LHK Siti Nurbaya Bakar di Jakarta, Selasa (29/8/2023). “Alhamdulillah, kami mendapatkan apresiasi Nirwasita Tantra kategori pemda dan DPRD dari Kementerian Lingkungkungan Hidup dan Kehutanan,” ujar Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi.

Nirwasita Tantra adalah penghargaan yang diberikan kepada kepala daerah dan pimpinan DPRD atas kepemimpinannya dalam merumuskan dan menerapkan kebijakan atau program kerja yang sesuai dengan prinsip metodologi pembangunan berkelanjutan guna memperbaiki kualitas lingkungan hidup di daerahnya.

Fahmi menjelaskan, penghargaan tersebut didasarkan pada penilaian Dokumen Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah (DIKPLHD) yang disusun pada 2022. Dokumen tersebut merupakan acuan media data dan informasi untuk memotret kondisi lingkungan, serta permasalahan utama yang dapat dimanfaatkan untuk menentukan kebijakan dan atau program prioritas daerah dalam mengelola lingkungan hidup.

Diraihnya penghargaan Nirwasita Tantra ini, menurut Fahmi, menunjukkan komitmen Pemkot dan DPRD Kota Sukabumi dalam menghadirkan perencanaan pembangunan berbasiskan semangat menjaga lingkungan dan sekitarnya. 

Fahmi menyampaikan terima kasih kepada DPRD dan semua elemen warga, sehingga mendapatkan penghargaan Nirwasita Tantra dari pemerintah pusat. Ia berharap penghargaan itu dapat menguatkan komitmen dalam memperhatikan aspek lingkungan hidup.

“Ke depan kami akan tetap menjaga eksistensi dan komitmen pemerintah daerah dalam mengedepankan isu lingkungan hidup dalam setiap sektor pembangunan yang akan dilaksanakan,” ujar Fahmi. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement